Hariannetwork.com – Rekor dicatatkan Christiano Ronaldo (CR7) dikala portugal melawan Ghana pada Grup H Piala Dunia 2022, Stadium 974, Kamis (25/11/2022) malam WIB.
Portugal berhasil memenangi pertandingan melawan ghana dengan skor 3-2 sekaligus memuncaki sementara grup H dengan tiga poin.
Gol yang dicetak CR7 tak hanya membawa kemenangan kepada Portugal. CR7 juga berhasil mencatatkan rekor sebagai pemain pertama yang membuat gol di lima Piala Dunia berbeda.
Baca juga : Piala Dunia: Drama Portugal vs Ghana dengan Skor 3-2, Penggantian Pemain Bawa Petaka
Dikala piala dunia tahun 2006 silam saat Portugal melawan Iran, CR7 yang kala itu berusia 21 tahun 132 hari berhasil mencetak gol pertamanya melalui titik putih ke gawang Iran.
Gol piala dunia CR7 berlanjut secara berturut turut ke Piala Dunia 2010, 2014, 2018, dan kini 2022.
Ada 8 gol yang sudah diukir oleh CR7 dalam 18 Pertandingan Piala Dunia sejak pertandingan tahun 2006 antara portugal melawan Iran.
Baca juga : Piala Dunia: Swiss vs Kamerun 1-0, Embolo Kalahkan Tim Negara Kelahirannya
4 gol dari 8 gol yang ada di cetak oleh CR7 dirusia tahun 2018 silam. Sementara di 2006, 2010, dan 2014, masing-masing satu gol.
Saat ini, Ronaldo menjadi pemain tertua ketiga yang mencetak skor di Piala Dunia dengan usia 37 tahun 295 hari.
Apakah catatan skor untuk rekor Piala Dunia yang berhasil didapatkan oleh Ronaldo akan bertambah? Laga selanjutnya menghadapi Uruguay, Selasa (29/11/2022) dini hari WIB besok.
Dapatkan berita dan informasi lengkap lainnya dengan cara klik http://hariannetwork.com